Dinas Kesehatan
Kota Bogor
Perayaan Puncak Hari Kesehatan Nasional Kota Bogor Ke 57
Perayaan Puncak Hari Kesehatan Nasional Kota Bogor Ke 57
Pemberian Penghargaan Kepada Seluruh Partisipan yang mendukung program Vaksinasi
13 December 2021

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor menyelenggarakan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 57 di Puri Begawan, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, dengan tema “Sehat Negeriku Tumbuh Indonesiaku”, Jumat (11/12/2021).

“Tema ini menggambarkan bangkitnya semangat dan optimisme seluruh lapisan masyarakat indonesia yang secara bersama bahu membahu dan bergotong royong dalam menghadapi pandemi, sehingga masyarakat dapat kembali beraktifitas bangkit dan produktif,” (Kadinkes Kota Bogor)

Menurut Sri Nowo Retno, namun sampai saat ini dan ke depan masih banyak tantangan yang harus dihadapi bersama. Bukan hanya masalah pandemi Covid 19, tetapi juga penyakit menular seperti TBC, HIV/AIDS. Tak hanya penyakit menular belakangan juga semakin meningkatnya penyakit generatif seperti hipertensi, jantung, kardiovaskuler, stroke, dan kanker. “Dari semuanya di Kota Bogor sendiri angkanya semakin hari semakin meningkat,” ungkapnya.

Lebih lanjut Retno mengatakan, belum lagi masalah status kekurangan gizi/stunting, vaksinasi, kesehatan lingkungan dan juga menurunkan angka ibu dan angka kematian bayi yang menjadi program prioritas nasional dan program prioritas Kota Bogor. Ditambah lagi pekerjaan rumah kita ke depan dalam hal sanitasi dan kesehatan lingkungan

Rangkian kegiatan HKN dilaksanakan seluruh jajaran Fasilitas Kesehatan dan seluruh organisasi profesi kesehatan antara lain kegiatan edukasi berupa seminar, penyuluhan kesehatan, geber covid yang dilakukan di semua wilayah bersama sama dengan masyarakat dan semua elemen.

Selain itu, dalam rangkaian kegiatan HKN Ke-57 Tahun 2021 ini juga dilakukan talkshow terkait dengan sehat dalam masa pandemi, cegah covid, cegah komorbid menang melawan Covid.  Serta pemberian tanda penghargaan kepada elemen instansi terkait yang selama ini mendukung kegiatan program vaksinasi yaitu diantaranya dalam penyediaan sentra vaksinasi yaitu Puri Begawan, Braja Mustika, Lippo Plaza Ekalokasari, Botani Square, Mall Jambu Dua, Mall Boxies, Mall BTM. Tim Vaksinasi Covid yaitu Epidemic Control, Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Bogor, Duta Muda Sehat Kota Bogor, Saka Bhakti Husada , penghargaan kepada Pusat Isolasi Non Fasilitas Kesehatan yaitu kepada BPKP, IPB Bogor dan penghargaan edukasi Covid-19 yaitu TEMAN CO, DMI Kota Bogor, FOND Media, TP PKK Kota Bogor.

“Peringatan HKN ke 57 ini tentu merupakan momentum untuk kita bersyukur, karna saat ini, alhamdulillah situasi covid di kota bogor sudah cukup melandai jauh kasusnya dibandingkan dengan puncak kasus di bulan juli 2021. Bahkan 1 minggu ini kasus kita 0 tentu ke depannya harus kita pertahankan bersama,”